BUNGO,PARADIGMAJAMBI.COM – Berlangsung sejak tanggal 27/04/2024 pembukaan MTQ tingkat Kecamatan Jujuhan Ilir ke IX di Dusun Kuamang yang di buka secara resmi oleh camat Jujuhan Ilir Asnawi dan dihadiri oleh Wakil Bupati Bungo Safarudin Dwi Apriyanto yang diikuti 7 dusun di wilayah Kecamatan Jujuhan Ilir, Pada hari senin 29/4/2024 pelaksanaan MTQ ke IX tingkat Kecamatan Jujuhan Ilir berakhir dan ditutup secara resmi oleh Camat Jujuhan Ilir Asnawi di hadiri oleh Asisten II Setda Bungo H, Bambang Hartanto SP., ME.
Setelah berajalan tiga hari 27-29 /4/2024 pelaksanaan MTQ Kecamatan Jujuhan Ilir berjalan dengan lancar dan sukses diikuti oleh kafilah dari setiap dusun yang berada di Kecamatan Jujuhan Ilir.
“Kami ucapkan terimakasih pada semua pihak yang telah membantu berjalannya kegiatan diberbagai cabang selama pelaksanaan, Harapan kita, dengan adanya pelaksanaan MTQ ini bisa mewakili Kecamatan Jujuhan Ilir dalam pelaksanaan MTQ ke tingkat Kabupaten.”ungkap Camat Jujuhan Ilir didampingi Rio Kuamang
Dalam kesempatan ini Pulau Batu kembali meraih juara umum (azh)