Menu

Mode Gelap
 

Bungo ยท 20 Jun 2024

Cegah Stunting, ZA Bersama BPOM di Jambi Sosialisasi Pangan Yang Aman Untuk Dikonsumsi


 Cegah Stunting, ZA Bersama BPOM di Jambi Sosialisasi Pangan Yang Aman Untuk Dikonsumsi Perbesar

MUARABUNGO,PARADIGMAJAMBI.COM – Anggota DPR RI Fraksi Demokrat Dapil Jambi Drs. H. Zulfikar Achmad (ZA) melaksanakan sosialisasi pemberdayaan masyarakat melalui Komunikasi, Informasi dan Edukasi (KIE) Obat dan Makanan dengan Balai POM Provinsi Jambi, Kamis (20/06) di Dusun Bangun Harjo, Kecamatan Pelepat Ilir, Kabupaten Bungo.

Kegiatan edukasi bertema, “Ayo Cegah Stunting Dengan Pangan Aman” tersebut dihadiri oleh anggota komisi IX DPR-RI Drs. H. Zulfikar Achmad di dampingi Ketua Koordinator Tim Dr. Darham Wahid, S.Pd., M.Pd, Kepala BPOM Provinsi Jambi yang diwakili Sub Koordinator Infokom Marhamah, SE, Perwakilan Camat Pelepat Ilir, Datuk Rio Bangun Harjo, Babinsa serta Babinkamtibmas.

Kepala BPOM Provinsi Jambi yang diwakili Sub Koordinator Infokom Marhamah, SE, mengatakan, pihaknya gencar menggelar edukasi seputar penanganan stunting kepada masyarakat.

“Stunting merupakan salah satu kondisi kekurangan gizi akibat konsumsi pangan tidak aman yang berkepanjangan yang berdampak terhadap gangguan perkembangan fisik dan otak anak,” ujar marhamah pada media ini.

Katanya, pangan tidak aman itu mengadung bahan berbahaya di antaranya formalin, boraks, pewarna tekstil yang masih ditemukan dan diperjualbelikan kepada masyarakat.

“Kami berharap dengan edukasi ini masyarakat menjadi konsumen cerdas, memilih dan mengonsumsi pangan yang aman, bermutu dan bergizi,” pungkasnya.

Anggota DPR RI Fraksi Demokrat Dapil Jambi Drs. H. Zulfikar Achmad (ZA) mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu upaya pemberian edukasi kepada masyarakat tentang memilih pangan yang aman dalam upaya pencegahan terjadinya stunting.

Ia mengaku, sosialisasi yang dilakukannya tidak hanya terfokus di daerah kota saja melainkan juga ke seluruh Dusun di Kabupaten dalam Provinsi Jambi.

“Sosialisasi ini selalu saya lakukan ketemu langsung dengan warga, agar mereka memahami dengan baik jenis-jenis obat, kosmetik dan makanan yang layak digunakan dan dikonsumsi.” Tutupnya.

Sementara itu, Ketua Koordinator Tim ZA Dr. Darham Wahid, S.Pd., M.Pd meengatakan kegiatan tersebut rutin dilakukan oleh ZA untuk mencerdaskan warganya dengan membawa program-program yang dibidangi beliau di komisi IX.
“Kami selalu turun kelapangan untuk melakukan sosialisasi program di komisi IX DPR RI kepada masyarakat.” Ungkanya.

“Untuk hari ini, Kamis (20/06) kita sosialisasi obat dan makanan di Dusun Bangun Harjo kemudian dilanjutkan besok pagi, Jum’at (21/06) yang akan kita laksanakan di Dusun Suka Makmur, Kecamatan Bathin II Babeko dengan program yang sama.” Pungkasnya. (msn)

Artikel ini telah dibaca 30 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Pemilihan PAW Rio Talang Pamesun Berjalan Lancar, Aman dan Tertib

11 Februari 2025 - 10:16

Bupati Bungo Hadiri Pengajian Tabligh Akbar Ikatan Muslim Kuamang Kuning Ke 232

9 Februari 2025 - 16:44

Bupati Bungo Bersama Baznas Serahkan Bantuan Rumah Layak Huni di Kecamatan Jujuhan

5 Februari 2025 - 15:22

Bupati Bungo H. Mashuri Lantik Antoni Nuzerman Sebagai PAW Rio Sirih Sekapur

5 Februari 2025 - 07:17

Pemkab Bungo Anggarkan Rp 900 Juta untuk Perbaikan Jalan Rusak di Kampung Lebuh, Telentam

31 Januari 2025 - 14:29

Kapolres Bungo Lepas 55 Atlit IPSI Ikuti Kejuaraan SMI Open Se Sumatera di Bukit Tinggi

23 Januari 2025 - 08:17

Trending di Bungo