Menu

Mode Gelap
 

Bungo · 28 Agu 2024

Konser Pesta Musik Istimewa Gildcoustic dan Lala Widy Selain Sukses, Berikan Rezeki Bagi Pedagang Kecil


 Konser Pesta Musik Istimewa Gildcoustic dan Lala Widy Selain Sukses, Berikan Rezeki Bagi Pedagang Kecil Perbesar

TEBO,PARADIGMAJAMBI.COM – Usai gelar jumpa Fans, (Meet and Greet) Gilga Sahid bersama Gildcoustic dan Lala Widy tampil di Konser “Pesta Musik Istimewa” di Lapangan Gelora Jaya, Rimbo Bujang, Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi, Selasa Malam (27/08/2024).

Didepan mata ribuan penonton yang datang bukan hanya dari Kabupaten Tebo saja tapi penonton dari Kabupaten Bungo dan Kabupaten Dhamasraya, Sumatera Barat, turut memadati lokasi Konser “Pesta Musik Istimewa”, Gilga Sahid bersama Gildcoustiknya dan Lala Widy tampil sangat prima.

Dari hasil pantauan media ini di lapangan meskipun konser ” Pesta Musik Istimewa” sudah dimulai namun antusias penonton masih antri memadati pintu masuk untuk menyaksikan idolanya tampil.

Gugun bersama teman wanitanya yang merupakan salah satu penggemar Gildcoustic yang sedang mengantri di pintu masuk mengatakan bahwa dirinya dan temannya datang dari Dhamasraya hanya untuk melihat Gildcoustic tampil secara langsung.

“Saya dan teman saya datang dari Dhamasraya jam 7 malam ini, saya fikir bisa cepat masuk,ternyata penontonnya ramai sampai saya harus antri, saya dan teman saya ini berharap tidak terlewatkan penampilan Gilga Sahid dan Gildcoustic,” Ujar Gugun sambil bergerak mengikuti antrian.

Konser “Pesta Musik Istimewa” yang digelar tersebut bukan hanya memuaskan penggemar Gildcoustic dan Lala Widy tapi juga para pedagang kecil yang berdagang diseputaran lokasi acara ikut menikmati ketiban rezeki.

“Acara ini membuat keberkahan bagi dagangan kami, dari sore hari sampai malam ini dagangan kami sudah laku berkisar 700 ribu, ” Sebut Anti pedagang Sate Padang.

Konser “Pesta Musik Istimewa” tersebut berjalan dengan lancar dan sukses, selain itu penonton pun tampak tertib menikmati konser yang sedang berlangsung.

Gilga Sahid Gildcoustic dan Lala Wildy tampil begitu energik sehingga berhasil menghipnotis dan mengajak penonton ikut larut bernyanyi dan sambil bergoyang.(PJ)

Artikel ini telah dibaca 32 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Pemilihan PAW Rio Talang Pamesun Berjalan Lancar, Aman dan Tertib

11 Februari 2025 - 10:16

Bupati Bungo Hadiri Pengajian Tabligh Akbar Ikatan Muslim Kuamang Kuning Ke 232

9 Februari 2025 - 16:44

Bupati Bungo Bersama Baznas Serahkan Bantuan Rumah Layak Huni di Kecamatan Jujuhan

5 Februari 2025 - 15:22

Bupati Bungo H. Mashuri Lantik Antoni Nuzerman Sebagai PAW Rio Sirih Sekapur

5 Februari 2025 - 07:17

Pemkab Bungo Anggarkan Rp 900 Juta untuk Perbaikan Jalan Rusak di Kampung Lebuh, Telentam

31 Januari 2025 - 14:29

Kapolres Bungo Lepas 55 Atlit IPSI Ikuti Kejuaraan SMI Open Se Sumatera di Bukit Tinggi

23 Januari 2025 - 08:17

Trending di Bungo