Menu

Mode Gelap
 

Bungo · 5 Mar 2025

Pantau Progres Pemasangan Jembatan Bailey, Kapolres Bungo AKBP Natalena Eko Cahyono Minta Pengerjaannya Dikebut


 Pantau Progres Pemasangan Jembatan Bailey, Kapolres Bungo AKBP Natalena Eko Cahyono Minta Pengerjaannya Dikebut Perbesar

MUARABUNGO,PARADIGMAJAMBI.COM – Kapolres Bungo AKBP Natalena Eko Cahyono bersama Kapolsek Jujuhan serta Danramil Tanah Tumbuh melakukan kunjungan langsung ke lokasi jalan Nasional Jambi – Padang yang terdampak banjir. Akibat bencana tersebut, akses jalan nasional yang menghubungkan antarprovinsi terputus, menghambat arus lalu lintas dan mobilitas warga.

Dalam kunjungannya pada Rabu (5/3/2025), Kapolres Bungo langsung memantau progres pemasangan rangka jembatan Bailey yang sudah mulai dikerjakan sejak Senin (3/3/2025). Jembatan sementara ini menjadi solusi untuk mengatasi terputusnya akses transportasi di wilayah tersebut.

Menurut AKBP Natalena Eko Cahyono, percepatan pemasangan jembatan Bailey sangat penting karena jalur ini merupakan satu-satunya akses utama bagi transportasi antarprovinsi. Oleh karena itu, ia menekankan agar pekerjaan ini dapat segera diselesaikan agar aktivitas masyarakat kembali normal.

“Saya berharap pemasangan rangka jembatan Bailey bisa dikebut agar akses transportasi bisa segera kembali normal. Kalau memungkinkan, bisa dipertimbangkan pemasangan box culvert agar penanganannya lebih cepat,” ujar Kapolres Bungo.

Hingga saat ini, pengerjaan pemasangan jembatan Bailey masih terus berlangsung. Petugas dari berbagai instansi bekerja keras untuk mempercepat proses perbaikan agar jalan bisa segera digunakan kembali.

Diharapkan dengan adanya jembatan sementara ini, arus transportasi dapat kembali berjalan dengan lancar dan perekonomian masyarakat tidak terganggu akibat putusnya akses jalan utama. Kapolres Bungo juga mengimbau masyarakat untuk bersabar dan tetap berhati-hati saat melintasi jalur yang terdampak banjir.

Sementara itu, pemerintah daerah dan instansi terkait terus berkoordinasi dalam mencari solusi jangka panjang guna mencegah kejadian serupa di masa depan. (Hpb)

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

PT. KIM dan PERS Jujuhan Berikan Sembako dan Santunan Pada Anak Yatim

21 Maret 2025 - 03:37

Lumpuh Sejak Lahir, Riski Butuh Uluran Tangan Para Darmawan

19 Maret 2025 - 15:18

Libur Lebaran 2025, BPJS Kesehatan Pastikan Akses Layanan JKN Tetap Terbuka

19 Maret 2025 - 14:50

Bupati Bungo Bersama BAZNAS Salurkan Rp 3,1 M Dana Zakat

14 Maret 2025 - 09:37

Rp 3,1 Miliar Untuk Pemungutan Suara Ulang Pilbup Bungo, Mashuri; Mari Kita Sukseskan PSU 5 April Mendatang

14 Maret 2025 - 03:16

Pastikan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Berjalan Lancar, DPRD Kabupaten Bungo Hearing Dengan KPU Bungo

10 Maret 2025 - 16:46

Trending di Bungo