Menu

Mode Gelap
 

Bungo · 21 Des 2023

Polres Bungo Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Lilin Tahun 2023


 Polres Bungo Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Lilin Tahun 2023 Perbesar

MUARABUNGO,PARADIGMAJAMBI.COM – Kapolres Bungo AKBP Wahyu Bram, S.H., S.I.K., M.I.K, didampingi Wakil Bupati Bungo H.Safrudin Dwi Aprianto, S.Pd dan Komandan Kodim 0416/Bute pimpin apel gelar pasukan “Operasi Lilin 2023” di Markas Kepolisian Resor Bungo, Kamis (21/12/2023).

Kapolres Bungo saat memimpin apel pasukan menyampaikan terima kasih kepada seluruh peserta apel atas pelaksanaan apel persiapan yang melibatkan seluruh unsur terkait meliputi TNI, DISHUB, SATPOL PP, BPBD, dan unsur pendukung lainnya.

Saat membacakan sambutan tertulisnya Kapolres Bungo mengatakan bahwa apel gelar pasukan merupakan tahap akhir pengecekan kesiapan personel dan sarana prasarana. harapannya, pengamanan dapat terselenggara secara optimal dan sinergis, memastikan perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) berjalan kondusif.

Diketahui, Operasi Lilin 2023 di wilayah hukum Polres Bungo melibatkan 316 personel gabungan yang ditempatkan pada 1 pos pengamanan, 1 pos pelayanan, dan 1 pos monitorinh Bandara, Semua persiapan ini bertujuan untuk mengamankan kegiatan Nataru, memberikan rasa nyaman dan keamanan kepada masyarakat.

Lebih lanjut, Wahyu Bram menerangkan, dalam pengamanan Nataru, potensi gangguan seperti kemacetan, kecelakaan lalu lintas, dan kepadatan di bandara, dan terminal menjadi perhatian, Sosialisasi sebelum rekayasa lalu lintas menjadi kunci, dengan fokus pada terminal dan bandara untuk mencegah penumpukan kendaraan.
“Upaya peningkatan keamanan juga melibatkan patroli di daerah rawan kejahatan konvensional dan objek vital. Ancaman terorisme mendapat perhatian khusus, dengan deteksi dini, preventive strike, dan penjagaan ketat pada pusat keramaian dan tempat ibadah yang berpotensi menjadi target,”ungkap Wahyu Bram.

Lanjut Bram, kesiapsiagaan juga diarahkan pada potensi bencana alam, dengan persiapan tim tanggap bencana, rehabilitasi, sarana prasarana, dan edukasi kepada masyarakat, Pengamanan ibadah Natal melibatkan sterilisasi lokasi dengan partisipasi personel dan elemen masyarakat, termasuk Ormas keagamaan.

Pada objek wisata, tambahnya, pengaturan jalur keluar masuk dan kesiapan tim tanggap bencana di objek wisata alam menjadi fokus. Strategi komunikasi publik diperkuat untuk memastikan informasi disampaikan dengan jelas dan akurat kepada masyarakat.

“Keberhasilan pengamanan Operasi Lilin 2023 adalah tanggung jawab bersama. Dalam menghadapi tugas tersebut kita patut memeprkuat sinergisitas dan soliditas antar unsur baik petugas maupun keterlibatan masyarakat agar wilayah Kabupaten Bungo tetap aman dan kondusif,”pungkasnyaPolres Bungo Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Lilin Tahun 2023

Muara Bungo – Kapolres Bungo AKBP Wahyu Bram, S.H., S.I.K., M.I.K, didampingi Wakil Bupati Bungo H.Safrudin Dwi Aprianto, S.Pd dan Komandan Kodim 0416/Bute pimpin apel gelar pasukan “Operasi Lilin 2023” di Markas Kepolisian Resor Bungo, Kamis (21/12/2023).

Kapolres Bungo saat memimpin apel pasukan menyampaikan terima kasih kepada seluruh peserta apel atas pelaksanaan apel persiapan yang melibatkan seluruh unsur terkait meliputi TNI, DISHUB, SATPOL PP, BPBD, dan unsur pendukung lainnya.

Saat membacakan sambutan tertulisnya Kapolres Bungo mengatakan bahwa apel gelar pasukan merupakan tahap akhir pengecekan kesiapan personel dan sarana prasarana. harapannya, pengamanan dapat terselenggara secara optimal dan sinergis, memastikan perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) berjalan kondusif.

Diketahui, Operasi Lilin 2023 di wilayah hukum Polres Bungo melibatkan 316 personel gabungan yang ditempatkan pada 1 pos pengamanan, 1 pos pelayanan, dan 1 pos monitorinh Bandara, Semua persiapan ini bertujuan untuk mengamankan kegiatan Nataru, memberikan rasa nyaman dan keamanan kepada masyarakat.

Lebih lanjut, Wahyu Bram menerangkan, dalam pengamanan Nataru, potensi gangguan seperti kemacetan, kecelakaan lalu lintas, dan kepadatan di bandara, dan terminal menjadi perhatian, Sosialisasi sebelum rekayasa lalu lintas menjadi kunci, dengan fokus pada terminal dan bandara untuk mencegah penumpukan kendaraan.
“Upaya peningkatan keamanan juga melibatkan patroli di daerah rawan kejahatan konvensional dan objek vital. Ancaman terorisme mendapat perhatian khusus, dengan deteksi dini, preventive strike, dan penjagaan ketat pada pusat keramaian dan tempat ibadah yang berpotensi menjadi target,”ungkap Wahyu Bram.

Lanjut Bram, kesiapsiagaan juga diarahkan pada potensi bencana alam, dengan persiapan tim tanggap bencana, rehabilitasi, sarana prasarana, dan edukasi kepada masyarakat, Pengamanan ibadah Natal melibatkan sterilisasi lokasi dengan partisipasi personel dan elemen masyarakat, termasuk Ormas keagamaan.

Pada objek wisata, tambahnya, pengaturan jalur keluar masuk dan kesiapan tim tanggap bencana di objek wisata alam menjadi fokus. Strategi komunikasi publik diperkuat untuk memastikan informasi disampaikan dengan jelas dan akurat kepada masyarakat.

“Keberhasilan pengamanan Operasi Lilin 2023 adalah tanggung jawab bersama. Dalam menghadapi tugas tersebut kita patut memeprkuat sinergisitas dan soliditas antar unsur baik petugas maupun keterlibatan masyarakat agar wilayah Kabupaten Bungo tetap aman dan kondusif,”pungkasnya. (HPB)

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Pemilihan PAW Rio Talang Pamesun Berjalan Lancar, Aman dan Tertib

11 Februari 2025 - 10:16

Bupati Bungo Hadiri Pengajian Tabligh Akbar Ikatan Muslim Kuamang Kuning Ke 232

9 Februari 2025 - 16:44

Bupati Bungo Bersama Baznas Serahkan Bantuan Rumah Layak Huni di Kecamatan Jujuhan

5 Februari 2025 - 15:22

Bupati Bungo H. Mashuri Lantik Antoni Nuzerman Sebagai PAW Rio Sirih Sekapur

5 Februari 2025 - 07:17

Pemkab Bungo Anggarkan Rp 900 Juta untuk Perbaikan Jalan Rusak di Kampung Lebuh, Telentam

31 Januari 2025 - 14:29

Kapolres Bungo Lepas 55 Atlit IPSI Ikuti Kejuaraan SMI Open Se Sumatera di Bukit Tinggi

23 Januari 2025 - 08:17

Trending di Bungo