Menu

Mode Gelap
 

Bungo · 13 Sep 2024

Tim Srikandi JADI Gencar Lakukan Silaturahmi, Ully Rahmi Ajak Emak-Emak Bersatu Menangkan Jumiwan Aguza-Maidani


 Tim Srikandi JADI Gencar Lakukan Silaturahmi, Ully Rahmi Ajak Emak-Emak Bersatu Menangkan Jumiwan Aguza-Maidani Perbesar

MUARABUNGO,PARADIGMAJAMBI.COM — Tim Srikandi Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Bungo Jumiwan Aguza, S.M., M.M – Maidani, S.E (JADI) tengah gencar-gencarnya turun silaturahmi dan bersosialisasi kemasyarakat.

Tim yang terdiri dari barisan kaum perempuan atau emak-emak dibawah komando istri Bacalon Bupati Bungo Jumiwan Aguza, Ully Rahmi, S.Farm., S.I.P ini tak kenal lelah berjalan dari satu dusun ke dusun yang lain demi mengsosialisasikan program pasangan JADI ke masyarakat, khususnya pemilih perempuan.

Seperti halnya yang dilakukan kak Ami, sapaan akrab Ully Rahmi, bersama tim Srikandi JADI berkunjung ke Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas, Kamis (12/09/2023).

Ratusan emak-emak antusias menyambut kedatangan istri Balon Bupati Bungo Ully Rahmi. Selanjutnya, Kepada masyarakat Ully Rahmi mengajak berjuang bersama-sama demi memenangkan pasangan JADI di pilkada 27 November mendatang. Ully juga meminta mereka untuk mendekati keluarga atau sahabat dekat yang lain atau yang berada diluar dusun untuk ikut mendukung JADI.

“Siap menjadi garda terdepan untuk memenangkan Jumiwan Aguza – Maidani?” tanya Ully Rahmi dan dijawab serentak emak-emak dengan kata “siap” sambil meneriakkan yel-yel. “JADI…. JADI… JADI..,” seru puluhan emak-emak dengan semangat.

Lebih lanjut Ully Rahmi berharap kepada semua emak-emak yang hadir untuk mendoakan dan mensupport Jumiwan Aguza – Maidani untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati Bungo periode 2024 – 2029.

“Saya ucapkan terimakasih kepada ibu-ibu semua atas kehadiran, kekompakan dan komitmen nya untuk pasangan JADI, semoga harapan kita selalu di ridhoi Allah SWT, amin,” tandasnya. (MC)

Artikel ini telah dibaca 27 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Lumpuh Sejak Lahir, Riski Butuh Uluran Tangan Para Darmawan

19 Maret 2025 - 15:18

Libur Lebaran 2025, BPJS Kesehatan Pastikan Akses Layanan JKN Tetap Terbuka

19 Maret 2025 - 14:50

Bupati Bungo Bersama BAZNAS Salurkan Rp 3,1 M Dana Zakat

14 Maret 2025 - 09:37

Rp 3,1 Miliar Untuk Pemungutan Suara Ulang Pilbup Bungo, Mashuri; Mari Kita Sukseskan PSU 5 April Mendatang

14 Maret 2025 - 03:16

Pastikan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Berjalan Lancar, DPRD Kabupaten Bungo Hearing Dengan KPU Bungo

10 Maret 2025 - 16:46

Tahun Terakhir Buka Bersama, Mashuri Minta Maaf Kepada Seluruh Jajaran Kopimda

8 Maret 2025 - 21:37

Trending di Bungo